Everbestshoes.com - Kamu Harus Coba: 9 Model Rambut Oval Layer Terbaik - Kabar baik bagi kalian yang kepingin mempunyai model rambut yang terkesan mengembang dan besar! Kamu tinggal perlu mengikuti rekomendasi di bawah ini.
Budaya Korea Selatan semakin lama semakin mewabah ke seluruh dunia. Bukan hanya musik dan drama, gaya rambut para idola juga mulai diikuti oleh para penggemar mereka. Bagi para wanita, salah satu potongan rambut yang terkenal adalah model rambut oval layer. Gaya yang satu ini bisa menciptakan sebuah ilusi seolah-olah rambutmu terlihat lebih panjang dan WOW.
Model rambut oval layer bisa membuat seorang gadis tampil lebih cantik dan menawan. Namun, kamu juga harus memilih tipe model rambut oval layer yang terbaik dan cocok dengan bentukkan kepalamu. Kamu bisa melihat beragam model rambut oval layer, mulai dari potongan pendek, sedang, dan panjang di bawah ini!
Let's check this out, model rambut oval layer terbaik bagi kamu!
1. Potongan Oval Layer Sebahu

Sumber: Facebook.com
Model rambut oval layer pertama ini adalah gaya rambut yang cocok buat kalian yang tidak ingin memiliki rambut yang terlalu panjang. Malahan, model rambut oval layer sebahu juga bisa membuatmu terlihat lebih fresh dan menawan, cocok untuk tampilan casual yang manis.
2. Choppy Hair

Sumber: Allthingshair.comModel rambut oval layer dengan potongan choppy adalah gaya rambut yang cocok buat ladies yang ingin terlihat sedikit messy dan rebelious. Yap, potongan rambut yang satu ini memang disengaja agar terlihat tidak beraturan. Tapi, kamu akan tetap terlihat cantik, kok!
3. Model Rambut Oval Layer dengan Poni

Sumber: Refinery29.comYuk, cobain rasanya punya model rambut oval layer dengan poni! Dijamin, kamu akan terlihat lebih cute dari biasanya! Tentunya, potongan rambut ini berguna untuk kamu yang ingin mencoba gaya baru, dan akan terlihat cocok dengan model rata.
4. Oval Layer Lurus

Sumber: Twitter.comTenang saja, model rambut oval layer juga tetap terlihat elegan untuk kalian yang mempunyai rambut lurus. Sederhana dan natural: itulah istilah yang paling tepat untuk menggambarkan model rambut oval layer yang satu ini.
5. Model Oval Bergelombang

Sumber: Pinterest.comGaya rambut yang satu ini memang berbanding terbalik dengan model rambut oval layer lurus. Namun, masing-masing potongan memang memiliki daya tarik mereka sendiri. Jika model lurus terlihat lebih sederhana, model rambut oval layer bergelombang akan membuatmu terlihat sangat cantik dan indah. Tentunya, rambut bergelombang ini bisa kamu bentuk untuk menghadiri pesta-pesta.
6. Model Rambut Oval Layer Tiga Tingkat

Sumber: Popbela.comModel rambut oval layer tiga tingkat (atau three layers) adalah jenis rambut yang paling cocok digunakan oleh wanita berambut tipis. Dengan tiga tingkatan, rambutmu akan terlihat lebih tebal dan anggun.
7. Color Your Hair Blonde

Sumber: Popbela.comIngin mempunyai model rambut oval layer dengan sedikit sentuhan tambahan? Cara yang mudah kamu lakukan adalah dengan mewarnai rambutmu menjadi pirang. Rambut pirang memang bukan warna alami bagi sebagian besar wanita di Indonesia. Namun, siapa yang bilang kalau kamu akan terlihat jelek dengan rambut pirang?
8. Long Disconnected Oval Layer Hair

Sumber: Latest-hairstyles.comGaya rambut long disconnected adalah potongan yang cukup unik bagi para wanita trendy, karena model rambut yang satu ini terkesan lebih tebal di bagian atas dibandingkan bagian bawah rambutnya. Namun, kamu harus mempunyai rambut yang cukup panjang agar bisa menata potongan long disconnected.
9. Shaggy Layered Hair

Sumber: Pinterest.comSesekali saja, kamu perlu mencoba menata model rambut oval layermu dengan gaya shaggy layer. Potongan rambut yang satu ini memiliki gaya yang cukup unik, dimana ujung rambutmu akan terlihat runcing. Dengan mengenakan model rambut yang satu ini, kamu akan terlihat lebih karismatik dan berwibawa.
Jangan lupa, tambahkan sentuhan mode yang stylish dari Everbest. Cek koleksi
fashion wanita casual kami sekarang juga dan nikmati berbagai penawaran terbatas yang menarik!
Simak Juga:
Written by: Alvin Winston
Editor: Surya Christian Irawan