Everbestshoes.com - Perhatikan! Ini
Gaya Ikat Rambut Pendek yang Trendy & Modern - Rambut pendek bukan berarti kamu tidak bisa terlihat kece dan cantik. Yuk, ikuti tips di bawah ini!
Masing-masing orang memiliki selera dan gaya penampilan masing-masing yang unik. Hal tersebut juga berlaku bagi gaya rambut, terutama bagi para wanita. Ada beberapa wanita yang suka model rambut pendek, sedangkan banyak juga yang merasa nyaman dengan rambut panjang. Tentunya, kamu juga harus tau cara mengikat rambut pendek dan panjang dengan benar.
Walaupun kamu memiliki gaya rambut yang pendek, kamu masih bisa menata rambutmu agar terlihat unik dan keren. Tentunya, kamu perlu tahu berbagai
cara mengikat rambut pendek yang cocok denganmu. Mulai dari gaya gelung tinggi hingga space bun, perhatikan tips-tips dan cara mengikat rambut pendek yang ampuh di bawah ini!
Gaya Gelung Tinggi

Sumber: Pinterest.com
Perhatikan
cara mengikat rambut pendek pertama: gaya gelung tinggi yang seringkali digunakan oleh penari balet. Perhatikan cara mengikat rambut pendek gaya gelung tinggi di bawah ini:
- Mulai dengan mengikat rambutmu menjadi ikat ekor kuda.
- Ambil sisir dan sasak ikat ekor kudamu.
- Belah ekor kuda menjadi dua bagian yang sama tebalnya. Bentuk rambutmu sekarang akan terlihat mirip dengan ekor ikan.
- Pelintir satu bagian rambut ke bawah, dan bagian lain ke atas. Pastikan untuk menyelipkan ujung-ujung rambut yang terlepas.
Scarf Ponytail

Sumber: Themomedit.com
Syal juga bisa menjadi dekorasi keren bagi rambut pendekmu, loh. Kalau kamu tertarik menggunakan syal/scarf, gaya rambut yang satu ini tepat banget! Caranya cukup mudah:
- Mulai dengan menata syal yang kamu punya. Lipat syalmu hingga berbentuk segitiga sebelum menggulungnya.
- Tarik rambutmu ke atas dan posisikan syal mendekati ujung ekor rambut.
- Ikat syalmu dengan gaya yang kamu sukai!
Side Cornrow

Sumber: Allthingshair.com
Pingin tampil fresh dan lebih berenergetik? Cobain gaya side cornrow atau rambut sisi jagung seperti terlihat diatas. Ikatan rambut yang satu ini tentunya akan memperlihatkan sisimu yang seksi dan berani. Perhatikan cara mengikat rambut pendek side cornrow yang benar!
- Rapikan rambutmu dengan sisir, kemudian bagi rambutmu menjadi dua bagian. Pastikan satu sisi mendapatkan proporsi bagian yang lebih besar.
- Kepang belahan rambut yang lebih tipis untuk menciptakan aksen di kepalamu. Kemudian, gunakan hairspray agar kepanganmu dapat bertahan lama.
- Rapikan rambutmu sesuai dengan selera!
Braids and Side Bangs Hair

Sumber: Alittlerosedust.com
Buat kamu yang ingin tahu cara mengikat rambut pendek yang tidak terlalu merepotkan, gaya rambut yang satu ini sempurna sekali buat kalian. Ikuti langkah pendek di bawah ini ya:
- Pisahkan ponimu menjadi tiga bagian.
- Buatlah kepang mengikuti arah tumbuhnya rambutmu, kemudian ikat ujung kepang
Sanggul Jedai

Sumber: Parapuan.co
Tahukah kamu bahwa jedai adalah singkatan dari jepitan badai? Yap, kamu juga bisa tampil cetar membahana dengan mengikat rambutmu menggunakan jedai. Plus, cara mengikat rambut pendek yang satu ini juga bisa tergolong mudah! Kamu tinggal menata rambutmu sesuai selera dan mengikatnya dengan jedai yang berukuran cukup besar. Mudah, kan?
Space Bun

Sumber: Byrdie.com
Gaya rambut space bun adalah salah satu model unik yang perlu kamu coba jika ingin menghadiri pesta-pesta seru dan liar! Casual, playful, dan trendy: inilah cara mengikat rambut pendek ala space bun:
- Rapikan rambutmu dengan sisir dan gunakan pegangan sisir untuk membuat bagian yang “mengalir” di tengah kepalamu.
- Bentuk dua kunciran di ujung kepalamu.
- Mainkan masing-masing kunciran dengan sisir untuk membuatnya terlihat lebih tebal dan berisi.
- Lilit kunciranmu hingga membentuk tali. Kemudian, gulung kunciran yang menyerupai tali itu hingga menjadi sanggul.
- Rapikan sanggul unik ini sesuai dengan seleramu!
Jangan lupa, tambahkan sentuhan mode yang stylish dari Everbest. Cek koleksi
fashion wanita casual kami sekarang juga dan nikmati berbagai penawaran terbatas yang menarik!
Simak Juga:
Written by: Alvin Winston
Editor: Surya Christian Irawan